PALANGKA RAYA - Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah Irjen Pol Drs. Nanang Avianto, M.Si. memimpin langsung upacara hari kesadaran nasional, bertempat di Lapangan Barigas, Mapolda setempat, Jumat (17/3/23) pagi.
Hadir dalam upacara tersebut, Irwasda Polda Kalteng Kombes Pol Ady Soeseno, S.IK., M.H. dan pejabat utama serta turut diikuti seluruh personel Polda Kalteng baik Polri maupun ASN.
Baca juga:
Baharkam Polri Evaluasi Penanganan Pandemi
|
Dalam sambutannya, Kapolda Kalteng mengatakan bahwa upacara ini merupakan momentum untuk menanamkan kembali nilai semangat nasionalisme serta melatih tanggung jawab dan jiwa patriotik kepada seluruh personel.
Baca juga:
Bharada E Tersangka, Ferdy Sambo Diperiksa
|
"Jadikan kegiatan ini sebagai pedoman hidup untuk menunjukan bahwa Polri mempunyai tugas sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat, " jelasnya.
Lebih lanjut, Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh personel Polda Kalteng atas dedikasi, loyalitas dan kinerja selama ini.
"Alhamdulillah usaha keras rekan-rekan dapat membuahkan hasil dengan meraih peringkat pertama Polda se - Indonesia dalam Indikator Kinerja Pelaksana Anggaran tahun 2022 yang digelar Kementerian Keuangan Republik Indonesia, " ucap Kapolda.
Diakhir kesempatan, Irjen Nanang meminta agar prestasi ini dapat dipertahankan serta meningkatkan kinerja, guna mewujudkan Polri yang Presisi. (*)